Selasa, 27 Desember 2011

Si Oding (Si Koran Dinding)

Haloo sahabat MEDIFKA..
udah pada tau belum sama si Oding??
Mungkin temen temen udah pada liat di mading, tapi masih bertanya tanya emang apa sih si Oding itu?
nah..maka dari itu, jangan beranjak dari tempat duduk anda, ikutin terus program kita hehehe..

Si Oding adalah kepanjangan dari si Koran Dinding. Disini, MEDIFKA akan memberikan informasi informasi terupdate mengenai masalah kesehatan maupun informasi umum. si Oding berbeda dengan mading, karena intensitas terbitnya lebih banyak dan waktu nya juga singkat, jadi jangan sampai ketinggalan untuk baca si Oding.
Nah, si Oding ini punya beberapa bagian, ada Atrium, O Em Ji, ISLET, dan TIBIA. Atrium (Artikel Kedokteran Umum) memuat artikel artikel seputar kedokteran dan kesehatan yang sedang hangat hangatnya, O Em Ji memuat berita berita unik yang gak bakal bikin kamu bosen, ISLET (Informasi Paling Update) memuat berita berita yang sedang rami dibicarakan, dan TIBIA (Tips Buat Kita Kita) memuat tips tips kesehatan ataupun tips tips lainnya. Si Oding juga bakal terbit di sini, jadi buat kamu yang bukan mahasiswa FK Unsri atau teman teman yang belum sempet baca si Oding secara langsung tetap bisa mendapatkan informasi informasi dari si Oding.
Seru bukan teman teman?? Jadi ikuti terus si Oding. Semoga dengan terbitnya si Oding kita bisa menambah pengetahuan pengetahuan yang kadang kita gak kepikiran untuk nyari sendiri. :)

Jumat, 23 Desember 2011

Medifka goes to Amsa's event (YPAC)

Hello fellow..

Sebelumnya terimakasih kepada Amsa yang telah mengundang Medifka ke acara ini. Kurang lebih 2 minggu yang lalu, tepatnya tanggal 10 Desember 2011, medifka diundang amsa nih teman-teman. Nama acaranya "Dont Dis Their Ability". Acara ini bertempat di YPAC Palembang dengan alamat Jln. Mr. R. Sudarman Gandasubrata No. 2727, Sukatani Palembang 30113. Karena ini acara Amsa, tentu aja panitianya rekan-rekan kita dari Amsa, sedangkan pesertanya adalah anak-anak luar biasa yang bersekolah di YPAC (Yayasan Penidikan Anak Cacat) Palembang. Memang tidak semua anak turut serta dalam acara itu, sebagian yang lain harus bersekolah seperti biasanya.

Saya lebih tertarik untuk membahas apa yang saya sendiri dapatkan disana. hehe. Dari informasi yang saya dapatkan, di sekolah YPAC ini terdiri dari 4 kelas. Rentang umur mereka yang hadir dalam acara ini adalah 6-17 tahun tetapi kelas di sini tidak dikelompokkan berdasarkan usia, melainkan berdasarkan IQ. Untuk lebih detailnya lagi saya juga belum begitu jelas. Saya berbincang dengan salah satu ibu guru di sana, beliau mengajar anak-anak dengan IQ terendah. Kalau saya tidak salah, IQ mereka tidak lebih dari 60 saja. Di kelas beliau terdapat 6 orang anak. Memang ketika saya melihat-lihat ke dalam sekolah, kelas-kelas di sana tidaklah besar. Bahkan 10 anak pun tidak sampai dalam 1 kelas. Kalau kata bu gurunya sih 6 orang saja sudah susah, tidak mungkin untuk menampung 20 atau 40 siswa layaknya sekolah biasa, bisa keder gurunya. hehe. Dari kelas beliau, 3 anak datang ke acara ini. Mereka adalah Alwi, Kiki, dan Ahmad. Alwi dan Kiki menderita kelainan Sindroma Down. Tetapi sekilas, penampakkan dari Kiki lebih baik dari Alwi. Ini karena ibunda dari Kiki sudah mengajak Kiki terapi sejak kecil. Sedangkan Alwi, dia baru-baru ini diterapi. Memang penemuan dini Sindroma Down dan terapinya lebih bagus dilakukan sejak kecil, bahkan bayi. Tetapi bu guru ini bilang kalau Alwi adalah anak yang pintar di kelasnya. Memang Tuhan Maha Adil. :) Ahmad, errmm, dia ini datang dari Tasik. Keluarganya termasuk kurang mampu, dan mereka tidak terlalu sadar akan kekurangan Ahmad pada mulanya. Untung tante Ahmad ini datang ke Tasik dan melihat Ahmad yang 'berbeda' dari yang lainnya. Akhirnya Ahmad dan ibunya dibawa ke Palembang oleh tantenya dan dia disekolahkan di YPAC. Ahmad ini tidak bisa berada di keramaian. Ketika acara dimulai dia mulai menutup kupingnya. Para kakak panitianya pun jadi menenangkan dia, tapi Ahmad malah jadi makin takut dan menangis. Akhirnya kakak panitia memperbolehkan Ahmad berada di luar untuk menenangkan diri. Sari yang menemani Ahmad dan ibunya di luar sepanjang acara. hehe. Nah tadi itu sekilas tentang siswa-siswa salah satu kelas di YPAC Palembang. Ada lagi yang paling menarik menurut ibu guru satu ini, yaitu ketika upacara. Bayangkan saja, seperti yang kita tau, di sekolah biasa saja mengatur upacara itu sangatlah susah, tidak jarang guru saya marah-marah sampai naik darah di kala senin pagi. hihi. *eh kok jadi curhat sih?* nah ini, dengan anak-anak yang luarrrrr biasa, beliau bilang upacara jadi seruuuuuu sekali. butuh tenaga sangat ekstra untuk mengatur para siswa dan tentu saja, tidak bisa sampai 'sediam' di sekolah umumnya.

Ok, let's back to the event..

Apa lagi ya yang saya lihat di sana? oia, tentunya tidak semua siswa di YPAC ini Sindroma Down, tetapi ada juga yang bistul (bisu-tuli), autis, bahkan ada yang sampai memakai kursi roda ada di YPAC dan masih banyak yang lainnya. Sayangnya saya tidak mengerti (sama sekali) tentang bahasa tangan dan sayangnya lagi mereka tidak membawa alat bantu dengar. Untuk anak-anak yang seperti ini mereka sekilas terlihat sangat normal. Ganteng-ganteng dan cantik-cantik malah. :) Oia, ada seorang anak bernama Vina. Dia cantiiikk banget.. Badannya tinggi langsing dan kulitnya putih, cocok dengan rambut panjangnya. Ada juga yang namanya Bayu, dia tampan dan pintar bernyanyi. Ketika saya tanya apa cita-citanya mulanya dia bingung, tapi ketika saya bilang jadi penyanyi saja dia sangat senang dan setuju. haha. Ada juga 2 orang yang secara gerilya saya comblangin. Tapi ketika di ujung-ujung acara, saya berusaha meyakinkan si cowok untuk mengerjar si cewek, eh ternyata si cowoknya uda punya pacar. hahahaha. Ada-ada saja. Jangan meremehkan memang. :) Oia, ada 2 anak laki-laki ganteng lainnya yang saya dekati. *tolong jangan berpikiran negatif :p* Didi dan temannya. Ketika saya anamnesa wawancara mereka secara terpisah, reaksi mereka sama. Gelisah dan malu. Mereka menjawab pertanyaan saya dengan suara yang sacngat halus sampai nyaris tak terdengar dan mereka tidak bisa duduk diam alias terus menerus menolehkan badannya kesana kemari. Mereka sama-sama tidak mau melihat wajah saya apalagi mata saya. Yaah, daripada mereka makin stres lebih baik saya menghentikan bertanya-tanya lebih lanjut kepada masing-masing dari mereka.Yang tidak kalah membingungkan saya adalah si Jonah. Saya melihat dia bermain sendirian di pintu samping yang dipasangi tirai-tirai pita. Saya pun tak tahan untuk tidak mengepoi mendekati dia. Saya mulai dengan menanyakan nama dia. Tidak digubris. Lanjut dengan kelas dia, rumahnya dimana, dsb. Tetapi, sama sekali tidak digubris. Dia sempat melihat saya beberapa detik dan kemudian asik lagi bermain dengan tirai-tirainya. Lama saya di sana mencoba bermain dengan dia, tetapi saya tidak bisa masuk ke dalam lingkungan yang seakan-akan dia ciptakan sendiri. Gurunya pun datang ke kami dan menyuruh dia untuk duduk, pada mulanya memang tidak digubris. Gurunya pun membimbing dia secara halus, cukup berefek tetapi tidak sampai dia ingin duduk. Jonah lanjut bermain. Sampai akhirnya guru tsb. harus mengancam untuk mencubit dia kalau dia tidak mau duduk. Miris sekali saya melihatnya. Yah tapi mau bagaimana lagi, kalau tidak seperti itu Jonah tidak mau menurut.

Saya sempat berkeliling ketika lomba mewarnai,  banyak dari mereka yang lihai mewarnai dan bahkan ada yang jago menggambar loh. Salut saya. Ada juga lomba puzzle, merias, dan joget balon. Haha. Lomba joget balon dan merias itu sesuatu banget deh. Yang dirias siapa deh? Tentu aja kakak-kakak panitia yang gagah-gagah diubah jadi cantik jelita. wuiidiih. Mantep kan? ;) Dan ketika joget balon, suasana makin meriah dan seru. Diiringi oleh lagu sus Ayu Ting-Ting kami pun berjoget bersama. Waah pokoknya asik banget deh. :D

Didi si pemalu

Semangat dek warnainnya!

go colouring! yeah! :D

si cantik Vina

tuh kan rapih warnanya..

ayo2 jangan nyontek :p

Alwi :)

bersatu-padu dengan peserta :)
Demikian segelintir kisah yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Untuk melihat kegiatan full nya bisa dibuka di blog Amsa Unsri http://amsafkunsri.blogspot.com/2011/12/wdd-2011.html. Acara berlangsung dengan lancar dan sangat sukses. Sekali lagi terimakasih kepada Amsa yang telah mengundang Medifka ke acara ini, karena saya mendapatkan banyak pengalaman dan pelajaran baru selama acara ini berlangsung. Melihat senyuman dan mendengar tawa mereka adalah hal yang sangat menyenangkan.

Sesungguhnya mereka tidaklah berbeda dengan kita, mereka hanya mempunyai kelebihan yang tidak dimiliki oleh kita. Dan patut kita ingat, Tuhan tidak akan pernah menciptakan sesuatu yang sia-sia. ;)

Pesan saya, dikutip dari buku 2 karangan Donny Dhirgantoro, "Jangan pernah meremehkan manusia karena Tuhan sekali pun tidak pernah"

Sabtu, 10 Desember 2011

Yang Boleh dan Tak Boleh Dimakan Menjelang Tidur

Apa yang Anda makan sebelum tidur dapat membantu tidur pulas atau malah justru membuat Anda tidak bisa tidur atau menyebabkan penumpukan lemak. Makanan apa saja yang sebaiknya dimakan dan dihindari sebelum tidur?

Menurut University of Maryland Medical Center, orang dewasa membutuhkan setidaknya 8 jam waktu tidur malam, tetapi masih banyak orang yang tidak mendapatkan tidur yang berkualitas. Padahal kurang tidur dapat menyebabkan kantuk sepanjang hari, perubahan suasana hati, nafsu makan meningkat dan berat badan naik.

Salah satu yang mempengaruhi kualitas tidur adalah makanan yang Anda konsumsi sebelum naik ke tempat tidur. Berikut makanan yang sebaiknya dimakan dan dihindari sebelum tidur makan, seperti dilansir Livestrong, Jumat (9/12/2011):

Makanan yang sebaiknya dimakan menjelang tidur

1. Kedelai
Kedelai adalah kacang-kacangan yang mengandung banyak protein dan kaya nutrisi, salah satunya sumber asam amino yang dikenal sebagai triptofan. Menurut National Sleep Foundation, triptofan dapat membantu mendorong kantuk dan menyediakan komponen yang berguna untuk camilan tidur.

2. Gandum utuh
Produk gandum utuh seperti roti gandum adalah karbohidrat kompleks, yang mengandung lebih banyak serat dan nutrisi serta dicerna lebih lambat dari makanan olahan. Karbohidrat kompleks membuat triptofan lebih mudah diakses di otak, menurut National Sleep Foundation. Selain roti gandum, Anda juga bisa mendapatkan karbohidrat kompleks dari beras merah nda oatmeal gandum.

3. Susu hangat rendah lemak
Produk susu, seperti susu rendah lemak, yoghurt dan keju, dapat mempromosikan relaksasi karena mengandung karbohidrat dan triptofan. Untuk alasan ini, laporan yang dipublikasikan dalam American Journal of Nursing pada 2007 merekomendasikan bahwa pasien yang kesulitan tidur dapat diberi susu hangat rendah lemak sebelum tidur.

4. Buah dan sayur Buah dan sayuran merupakan sumber makanan antioksidan, yakni nutrisi yang meningkatkan kemampuan tubuh untuk melindungi diri dan pulih dari infeksi dan penyakit. Meningkatkan asupan makanan kaya antioksidan dapat membantu meminimalkan gejala-gejala terkait dengan insomnia, menurut University of Maryland Medical Center. Buah dan sayuran yang baik dimakan sebelum tidur adalah buah beri, ceri, jeruk, delima, sayuran hijau, kubis Brussel, brokoli, artichoke.

Makanan yang sebaiknya dihindari sebelum tidur

1. Kafein Kafein adalah stimulan yang mempengaruhi sistem saraf pusat dan jika dikonsumsi sebelum tidur, Anda mungkin merasa sangat sulit untuk tertidur, tergantung pada seberapa sensitif Anda dengan obat. Hindari kopi, teh, soda dan coklat sebelum tidur.

2. Makanan pedas dan bawang putih
Makanan pedas dan makanan yang mengandung bawang putih dapat berkontribusi pada heartburn (rasa panas pada dada) ketika dikonsumsi sebelum tidur, menurut Timothy Morgenthaler, MD.

3. Keripik dan makanan asin
Makan keripik atau makanan asin sebelum tidur dapat membuat perut kembung sehingga membuat Anda lebih sulit untuk tidur. Selain itu, makanan asin juga menyebabkan Anda lebih sering ingin buang air kecil yang dapat mengganggu tidur.

4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan biasanya dianggap makanan sehat yang mengandung lemak tak jenuh dan protein. Namun kacang mengandung beberapa natrium, yang bisa dimakan sebelum tidur dapat menghambat kemampuan tubuh untuk tidur. Protein dan natrium bekerja dengan meningkatkan aktivitas otak, sehingga Anda tidak bisa cukup tenang untuk tidur.

5. Makanan tinggi gula dan lemak
Makanan yang tinggi gula dan lemak lebih sulit untuk dicerna tubuh, yang akhirnya membuat tidur tidak cukup nyaman. Gula juga dapat mengganggu siklus tidur karena menyebabkan ketidakseimbangan insulin dan memberikan ledakan energi.

sumber : detikHealth

Semoga bermanfaat sahabat MEDIFKA :)

Kamis, 08 Desember 2011

Apa sih Medifka itu?

Salam super sahabat MEDIFKA !!

Apa kabarnya hari ini? Semoga selalu sehat dan bersemangat menghadapi hari harinya. Mungkin sahabat MEDIFKA bingung, MEDIFKA itu apa sih? Nama orang kah?? Atau apa?? Nah..maka itu, ada pepatah yang bilang, tak kenal maka tak tahu, biar tahu jadi kenalan dulu... kalo gitu simak terus tulisan ini biar tahu ^_-

MEDIFKA itu kepanjangan dari Media Informasi Fakultas Kedokteran, salah satu Badan Otonom (kalo di sekolah kita sebut ekskul) yang eksis di Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya (selanjutnya disingkat FK UNSRI). Sesuai namanya, jadi MEDIFKA itu bergerak di bidang informasi dan komunikasi, kedudukannya sejajar dengan Depkominfo BEM FK UNSRI.

MEDIFKA resmi berdiri pada tanggal 19 Mei 2001 di Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya, wah...udah 10 tahun ya .
Kita punya visi yaitu “Mewujudkan mahasiswa FK yang terampil dalam menulis dan cekatan menuangkan ide dalam bentuk tulisan.” Untuk mewujudkan visi tersebut tentunya kita punya misi yang super juga, nah...ini dia misi kita :
  • Menjadikan BO MEDIFKA Unsri sebagai wahana bagi mahasiswa FK Unsri pada umumnya, dan anggota pada khususnya, untuk menyalurkan minat, bakat dan kreatifitas, dalam bidang penulisan , sehingga mampu menuangkan ide dalam bahasa tulisan.
  • Sebagai sarana komunikasi tak langsung antar mahasiswa, pengajar dan pimpinan fakultas serta antar berbagai disiplin ilmu dari berbagai universitas.
  • Memberikan informasi terbaru dalam dunia kedokteran, maupun informasi kegiatan di dalam dan di luar kampus FK Unsri.
  • Sebagai sarana untuk mempublikasikan FK Unsri baik di tingkat kampus, universitas, maupun FK di luar Unsri.
  • Sebagai sarana edutainment, penambah wawasan yang bersifat ilmiah, maupun sarana hiburan popular. 
Semoga, dengan terbentuknya Blog ini, bisa melahirkan mahasiwa-mahasiswi yang ga Cuma jago di bidiang kesehatan tapi juga mahir dalam mendapat dan mengelola informasi yang bermanfaat bagi mahasiswa khususnya FK Unsri maupun lingkungan luar akademik.

well.. sahabat MEDIFKA, sekian dulu perkenalan dari kita. Semoga blog ini dapat bermanfaat bagi semua serta dapat terus memberi informasi informasi terbaru, baik dalam dunia kesehatan maupun informasi umum.

Salam hangat dari MEDIFKA